Wednesday 28 October 2015

13 Fakta Keunikan Thailand



Ingin tahu Fakta Fakta menarik dan hal hal yang unik dari negeri Thailand? berikut adalah jawabannnya :

1.Thailand adalah rumah bagi Buddha emas terbesar dunia, kolam buaya terbesar, restoran terbesar, jembatan suspensi satu rentang terpanjang, dan hotel terpanjang dunia.

2. Mamalia terkecil di dunia, Craseonycteris thonglongyai (semacam kelelawar) ada di Thailand.



3. Thailand mempunyai ikan terbesar dunia, 12 meter Rhincodon typus, yang terkenal dengan ikan paus.



4. Pada tahun 199, dua “kucing mata intan”, Phet dan Ploy menikah dengan acara pernikahan yang mewah yang memakan biaya $16,241, dan menjadi pernikahan binatang piaraan termahal di dunia.

5. Thailand adalah negara Indocina yang paling memiliki kemiripan dengan orang orang indonesia.

6. Buddhisme adalah agama terbesar di Thailand dengan 94.6% penduduk memeluk agama tersebut. Pemeluk Islam ada 4.6%, Kristen 0.7%, dan agama lainnya 0.1%.

7. Nama tempat terpanjang di dunia adalah nama lengkap bangkok, ibu kota Thailand, yaitu: Krungthepmahanakhon Amonrattanakosin Mahintharayutthaya Mahadilokphop Noppharatratchathaniburirom Udomratchaniwetmahasathan Amonphimanawatansathit Sakkathattiyawitsanukamprasit. Artinya adalah “Kota Malaikat, Kota Keabadian Agung, Kota Sembilan Mutiara yang Menawan, Tempat Duduk Raja, Kota Istana Raja, Rumah Inkarnasi Dewa, Didirikan oleh Visvakarman di Behest Indra.



8. Bahasa nasional Thailand adalah bahasa Thai, yang diyakini oleh banyak sarjana merupakan bentuk dari bahasa China yang berangsur-angsur dibawa ke daerah tersebut. Seperti bahasa Lao, Vietnam, dan China, bahasa Thai adalah bahasa yang menggunakan gaya suara. Alfabetnya ada 32 huruf vokal dan 44 konsonan.



9. Bangkok pernah disebut dengan “Venice dari Timur” karena bangunan aslinya berdiri di atas sungai Chao Phraya. Namun, dengan bertambah besarnya Bangkok, banyak terusan ditempati untuk bangunan dan ditutup.



10. Prostitusi dilegalkan di Thailand, disamping undang-undangnya sangat jarang dilaksanakan. Diperkirakan jumlah pekerja seks beragam dari 30.000 sampai lebih dari 1 juta.



11. Lebih dari 1500 spesies anggrek tumbuh liar di hutan Thai. Thailand adalah eksporter anggrek nomor satu dunia.



12. Salah satu hewan Thailand yang paling aneh adalah mudskipper, yaitu sejenis ikan yang bisa berjalan di daratan dan memanjat pohon. Ikan ini menggunakan siripnya untuk “berjalan” dan dapat menyerap oksigen melalui kulitnya dan sakuran di mulutnya. Ikan ini menghabiskan banyak waktunya di luar air, makan alga di genangan air pasang.



13. Pemain golf terkenal dunia, Tiger Wood, adalah anak dari ayah keturunan Amerika dan ibunya keturunan Thai.



8 Tempat Wisata Belanja Thailand Terfavorit



Nah kawan  ada satu lagi nih yang tak boleh dilewatkan saat berlibur ke Thailand,di Negeri Gajah Putih ini, ada banyak sekali tempat tempat belanja yang sangat menarik untuk kita kunjungi dan memang sudah bukan rahasia lagi kalau negara dengan ibukota Bangkok ini menjadi salah satu tempat shopping terbaik dan termurah di dunia.

Dan berikut beberapa spot belanja yang bisa kalian datangi saat berlibur di Thailand :

1. Chatuchak Weekend Market



Chatuchak Weekend Market merupakan surga belanja murah terbesar di Thailand yang sangat popular di kalangan wisatawan dunia kawan. Di pasar yang hanya buka di hari Sabtu dan Minggu ini, kalian bisa menemukan berbagai produk, mulai dari pakaian, baju, tas, kalung, souvenir, hingga makanan. 

2.The Platinum Fashion Mall



Buat kawan threexie yang mau berburu produk fashion import dari negara seperti Korea, Jepang, Hong Kong, China  dan berbagai negara lainnya, kamu wajib datang ke The Platinum Fashion Mall.Mall ini menyediakan berbagai produk fashion, mulai dari pakaian, sepatu, tas hingga berbagai aksesoris kecil seperti gelang, jam dan kalung bisa kalian temukan lengkap di sini. 

3. Central World Bangkok



Ditempat yang satu ini , kalian  bisa menemukan aneka jenis produk dengan brand ternama, mulai dari produk fashion, buku, gadget hingga jam tangan. Pusat perbelanjaan yang berlokasi  di Rajchaprasong Juncton ini banyak dikenal para turis sebagai pusatnya jam tangan.

4. MBK Center



MBK Center  atau Mah Boon Krong Center  merupakan salah satu surga wisata belanja murah yang wajib kalian untuk  kunjungi.Mulai dari pakaian, tas, sepatu, hingga pernak pernik lainnya khas thailand bisa kalian temukan disini.

5. Amarin Plaza



Pusat perbelanjaan yang berlokasi di Ploenchit Road ini kalian bisa menemukan aneka sutra asli Thailand yang lembut dan pastinya dijual dengan harga yang lebih murah dari tempat lain. Selain sutra, kamu juga bisa menemukan aneka produk fashion lain, kosmetik, furniture hingga alat kesehatan.

6.Pratunam Market



Pratuman Market merupakan Pusat grosir yang berlokasi  tepat di seberang The Platinum Fashion Mall. Di kawasan yang buka 24 jam ini, kalian bisa belanja aneka pakaian sepuasnya dengan harga yang relatip  murah. 

7. Khao San Road



Khao San Road merupakan  tempat berkumpulnya para backpacker dari seluruh dunia. Di tempat yang satu ini kalian  bisa membeli berbagai oleh-oleh, mulai dari kerajinan tangan, buku, pakaian hingga lukisan, pastinya dengan harga yang ramah di saku para backpacker mania kawan.
Bukan cuma sebagai surga belanja murah, Khao San Road juga dikenal sebagai surganya para pecinta kuliner. 

8. Chinatown



Selain Khao San Road, ada satu lagi nih  kawan daerah di Thailand yang merupakan tempat favorit  para backpacker yaitu Chinatown. Di sini kalian bisa menemukan deretan toko toko yang menjual aneka pernak-pernik dan pakaian, kalian juga bisa menemukan kios kaki lima hingga restoran yang menjual aneka makanan ala Tiongkok dengan harga yang murah. 

sumber :google

Tuesday 27 October 2015

Kucing Cantik dari Thailand

Siam Cat atau Siamese Cat  atau dalam Bahasa Thailand disebut juga wichianmat yang  artinya adalah bulan berlian.Siamese  adalah salah satu jenis ras kucing pertama yang diakui jelas sebagai kucing berjenis oriental.Hehehe ternyata kucing juga ada yang oriental kawan,kira kira nama marganya siapa ya?hehehhe. Sesuai dengan namanya, Siam atau Siamese berasal dari negara Siam atau Thailand, sehingga ras kucing ini sangat mudah ditemukan di negara Gajah Putih itu.




Kucing Siam atau Siamese  adalah salah satu hewan peliharaan terpopuler di dunia. Ras kucing ini merupakan kucing keturunan jalur murni , seperti kucing ras lainnya. Semua jenis  Kucing Siam memiliki pola bulu dan warna bulu yang sama. Selain itu, mereka juga memiliki mata berwarna biru.

Dan berikut ini Jenis Jenis dari kucing Siam atau Siamese si kucing oriental yang cantik itu :

1.Kucing Siam Tradisional



Kucing Siam Traditional disebut juga Kucing Siam Kepala Apel,dinamakan seperti  itu  karena bentuk kepalanya yang memiliki bentuk  seperti buah apel. Kucing Siam Tradisional memiliki ciri fisik bertubuh bulat, tulang yang berat, dan kepala yang bulat. Kucing Siam Tradisional merupakan jenis Siam berukuran paling besar di antara jenis lainnya.

2.Kucing Siam Klasik



Kucing Siam Klasik  disebut juga Kucing Siam Model  Lama atau Kucing  Siam Kuno adalah merupakan  jenis  Kucing Siam yang memiliki penampilan yang hampir sama dengan jenis  Kucing  Siam Tradisional, tetapi memiliki ukuran tubuh yang lebih kecil. Kucing Siam Klasik memiliki ekor dan kaki yang lebih panjang, serta penampilannya lebih memanjang dibandingkan dengan Kucing Siam Tradisional. Kucing Siam Klasik memiliki bentuk wajah yang lebih hampir sama dengan bentuk segitiga disertai cekungan kecil dihidungnya.

3.Kucing Siam Modern



Kucing Siam Modern adalah satu-satunya jenis Siam yang telah direkayasa secara genetik. Kucing Siam Modern adalah merupakan hasil persilangan antara Kucing Siam Tradisional dengan Kucing Siam Klasik.Kucing Siam Modern memiliki telinga yang besar dan runcing, hidung yang panjang, dan memiliki tubuh yang ramping.

Mitosnya sih kawan,kalau kita memberikan salah satu dari jenis Kucing Siam ini untuk hadiah pernikahan maka orang yang menerima hadiah itu akan mendapatkan Kelanggengan dalam pernikahannya.So,kalau kalian berkunjung ke Thailand mungkin bisa adopsi kucing yang cantik itu untuk dijadikan binatang peliharaan di rumah.Heeheeh

Grand Palace Bangkok Thailand

Nah kawan pada post kali ini gw mau bahas tentang Grand Palace,salah satu bangunan termegah dan memiliki sejarah yang penting bagi negara Thailand.



Grand Palace atau Istana Raja( Phra Borom Maha Ratcha Wang) adalah kompleks bangunan istana yang berlokasi di Bangkok, Thailand. Istana ini berfungsi sebagai kediaman resmi Raja-raja Thailand dari abad ke-18 dan seterusnya.



Istana ini dibangun pada tahun 1782, pada masa pemerintahan Raja Rama ke 1, sewaktu Beliau memindahkan ibu kota kerajaan menyeberang sungai dari Thonburi ke Bangkok. Istana ini telah diperluas beberapa kali dan bangunan-bangunan tambahan telah dibangun seiring waktu perkembangannya.



Meskipun tetap bergelar Istana Raja, Raja Thailand yang sekarang, Raja Bhumibol Adulyadej tidak berdiam di istana ini, dia tinggal di Istana Chitralada. Meski kini tidak lagi dihuni oleh raja, tiap tahun istana ini masih digunakan sebagai tempat menggelar upacara dan ritual kerajaan. Upacara yang digelar di istana ini antara lain; penobatan, pemakaman, pernikahan, dan jamuan kerajaan. Di dalam kompleks istana ini juga terdapat kantor pemerintahan, seperti Kantor Sekretaris Pribadi Raja dan Institut Kerajaan Thailand.



Kompleks Grand Palace yang luasnya sekitar 500 x 300 meter ini, di dalamnya juga terdapat kuil paling suci di Thailand, yaitu Wat Phra Kaew. Di kuil ini lah bersanding patung Buddha paling suci di Thailand, yaitu Emerald Buddha, patung Buddha setinggi 66 cm yang terbuat dari batu giok hijau, yang pada setiap musim terdapat upacara saat penggantian busana sang Buddha yang terbuat dari emas murni. Wat Phra Kaew sangat megah. Seluruh dinding dan langit-langitnya dihiasi lukisan indah. Kita dilarang untuk berfoto selama berada di dalam kuil suci ini.Gimana menarik bukan,so jangan lewatkan untuk mengunjungi Grand Palace ini ya.

Monday 26 October 2015

Surga Wisata Phuket Thailand

Phuket,pastinya kalian sudah mendengar banyak tentang salah satu kota yang ada di Thailand ini. Phuket adalah sebuah pulau dan juga sebuah provinsi (changwat) Thailand. Pulau ini dilayani oleh Bandar Udara Internasional Phuket, yang terletak di bagian utara pulau.



Phuket terkenal akan pantainya yang indah,mayoritas penduduknya beragama Buddha namun ada jumlah umat Muslimnya juga terbilang besar hampir sekitar 17% jumlahnya.



Dan berikut ini beberapa tempat yang wajib untuk kalian kunjungi saat berkunjung ke Phuket Thailand:


1. PATONG BEACH



Patong Beach merupakan pantai yang paling terkenal dikalangan wisatawan. Pantai ini hampir sama dengan Pantai Kuta di Bali, banyak para penggila pesta berkumpul di Pantai Patong yang luas dan menyenangkan.



Di sekitar pantai ini terdapat banyak bar,club malam dan diskotik yang selalu ramai dipenuhi para wisatawan ,selain itu pantai ini memberikan pemandangan sunset yang sangat indahi. Wisatawan yang ingin bersantai dapat menghabiskan hari dengan berbaring di atas kursi berjemur di bawah payung warna-warni yang banyak berjejer sepanjang jalur pantai Patong Phuket.

2. BANGLA ROAD



Bangla Road adalah suatu kawasan di daerah Patong Beach, yang  isinya banyak berupa bar, nightclub. Bangla road merupakan pusat hiburan dan gemerlapnya  dunia malam di Phuket.Berbagai pertunjukan dewasa yang begitu menggairahkan yang  bisa mengundang syahwat banyak di pertunjukan di clb club malam disana seperti  pertunjukan Go Go Boy/ Girl dan juga Bangla Road ini merupakan tempat nongkrongnya para Transgender dan Komunitas lady boy nya Phuket.

 3. KATA BEACH



Kata Beach ini terletak tidak jauh dari Patong Beach. Kata Beach ini suasananya lebih sepi dibandingkan Patong Beach. Tempat ini merupakan lokasi Watersport yang Asik.Pantai ini memiliki fasilitas jetski dan paralayang yang lengkap juga kawan.

4. KARON VIEW POIN



Karon Viewpoint, sebuah lokasi yang menawarkan pemandangan menarik dengan landscape pantai Kata yang biru dan menawan.Dari atas sini kita  juga bisa mendapatkan pemandangan tak hanya pada satu titik pandang namun ke semua ujung daru mulai barat, timur, utara juga selatannya, dan memungkinkan pengunjung  untuk menikmati pemandangan menarik dari atas.



Pengunjung juga bisa melihat indahnya pantai Kata Noi , Kata Yai dan tentunya pantai Karon. Lokasi yang sering dikunjungi wisatawan ini terletak antara Nai Harn dan Kata Noi dan menjadi lokasi yang ramai disinggahi para wisatawan. Dalam bahasa lokal tempat ini dikenal dengan nama  Khao Saam Haad  atau tiga pantai berbukit.Terletak di sebelah selatan pantai Kata Noi dan dari atasnya kita juga bisa melihat langsung  laut Andaman .

5. WAT CHALONG



Wat Chalong merupakan kuil paling bersejarah di Phuket, kuil ini dibangun guna didedikasikan untuk dua orang biksu yang bernama Luang Pho Chaem dan Luang Pho Chuang.Diceritakan bahwa kuil dan para biksu memegang peranan yang penting ketika terjadi pertempuran melawan pemberontakan . Kuil ini adalah kuil yang paling banyak dikunjungi di Phuket.
Bangunan utama yang bisa kalian  temukan di Wat Chalong adalah aula penasbihan yang merupakan tempat bagi para biksu baru untuk diambil sumpahnya.



Selain itu di tempat ini kalian juga bisa menemukan sebuah  pagoda atau chedi dimana potongan tulang Buddha disimpan. Dari atas pagoda akan terlihat pemandangan sekitar kompleks Wat Chalong yang sangat menarik.

6. PHI-PHI ISLAND



Phi Phi Island adalah satu pulau yang paling terkenal di Phuket, bahkan sudah terkenal sampai ke seluruh penjuru dunia  juga lho kawan.



Salah satu tempat yang paling terkenal yaitu Maya Bay, tempat ini terkenal setelah salah satu film yang diperankan Leonardo DiCaprio mengambil shooting di kawasan ini.

7. BIG BUDDHA PHUKET



The Big Buddha  dibangun untuk memberikan penghormatan kepada sang Buddha serta membentuk suatu organisasi amal yang ditujukan untuk menyebarkan agama Buddha. Oleh karena itu dibangunlah sebuah ruangan yang disebut Gedung Iman. Di tempat ini kalian bisa membeli sebuah lempengan marmer yang dapat ditulisi pesan atau harapan kalian.


Koh Chang Thailand



Menyelami Keindahan Koh Chang





Koh Chang,mungkin tempat ini masih terdengar asing kawan jika dibandingkan dengan tempat wisata lainnya yang ada di Thailand seperti Pattaya dan Bangkok ,namun tidak ada salahnya juga untuk berkunjung ke temapat yang satu ini. Jika kalian  termasuk  orang yang menyukai pantai, laut, dan aktivitas didalamnya,kalian  harus mencoba untuk datang ke Koh Chang. 



Koh Chang merupakan propinsi terbesar kedua di Thailand. Koh Chang  terkenal dengan pemandangannya yang masih alami, dengan warna air laut yang  jernih dan dikombinasikan dengan pasir putih yang terhampar di sepanjang pantai. Belum lagi lingkungan di sekeliling yang masih sangat alami dengan banyaknya pohon-pohon tropis yang menjulang tinggi, memberi suasana teduh yang nyaman.



Yakin deh kalian pasti menyukai tempat yang satu ini kawan. Secara geografis Koh Chang memiliki wilayah perairan yang cukup dalam dan sulit untuk dimasuki. Tidak seperti Pattaya yang tergolong ramai dan sudah menjadi destinasi utama para turis, Koh Chang lebih bersifat privat. Hal ini mungkin karena belum banyak turis yang mengetahui tempat ini. Oleh sebab itu, berlibur di pulau ini benar-benar suatu hal yang menakjubkan.



Koh Chang sebetulnya tidak hanya menawarkan pasir putih dan laut birunya. Masuk lebih dalam lagi,kalian dapat menemukan Air Terjun Chang yang cukup terkenal karena sering dikunjungi oleh beberapa raja Thailand terdahulu. Selain itu, disini juga terdapat kuil atau Shrine of Chao Por Koh Chang. Kuil ini biasanya digunakan untuk berdoa pada dewa agar sepanjang hari matahari dibiarkan bersinar dengan cerah.Bulan Oktober sampai April adalah waktu yang sangat tepat untuk mengunjungi tempat ini.Karena biasanya pada waktu waktu itulah keadaan pantai di Koh Chang mendukung banyak aktivitas menyelam dan olahraga air lainnya.

Selain Koh Chang, Kalian  juga dapat berenang atau menaiki kapal ke beberapa pulau-pulau kecil yang ada di sekeliling Koh Chang, seperti Koh Khood, Koh Kham, Koh Rayang dan beberapa pulau lagi. Pulau-pulau kecil di sekitar Koh Chang  menyimpan kekayaan biota laut yang sangat mengagumkan. So jangan sampai melewatkan tempat yang  sangat luar biasa ini ya kawan.


Film Horror Thailand

Rasanya kalau bicara mengenai negara Thailand kurang mantap jika tidak ngebahas tentang bagian film Horornya.Yap kalian juga pasti pernah bukan  menonton film horror produksi Thailand yang menyeramkan pastinya,membuat cerita seramnya sampai terbawa di mimpi kalian.hehe

Thailand memang jagonya dalam membuat  film film bertemakan  horror yang menyeramkan seperti beberapa  judul film di bawah ini yang horror abis dan tentunya wajib bagi kalian para pecinta film horror untuk menontonnya.
  
1. Shutter




Shutter adalah film horor Thailand tahun 2004 yang dibintangi oleh Ananda Everingham, Natthaweeranuch Thongmee, dan Achita Sikamana. Film ini fokus pada foto berhantu yang terlihat. Film  Shutter ini kemudian mendapat penghargaan sebagai film Thailand terbaik tahun 2005,film ini mengisahkan tentang seorang fotografer bernama Tun dan pacarnya Jane yang mengalami kecelakaan dan menabrak seorang wanita saat mengemudi mobil. Karena ketakutan dan panik, mereka berdua memutuskan untuk meninggalkan si korban begitu saja.Sejak kejadian itu, Tun acap kali mengalami berbagai kejadiah yang aneh yang menyeramkan,pokoknya kalian wajib nonton  deh filmnya yang horror abis.

 2. Coming Soon



Nah ini dia slah satu Film horror asal negeri  Gajah putih favorit gw kawan,ceritanya pokonya menyeramkan banget deh kawan. Dalam  Film ini, tokoh utama tidak menyadari bahwa dirinya sedang diikuti oleh sesosok makhluk halus.  Celakanya, makhluk halus tersebut memiliki bentuk menyeramkan dan juga kecenderungan untuk mencelakai orang lain.Pokonya gw yakin deh kalian pasti menyukai film yang satu ini.
  
3. The Eye



Di film produksi tahun 2002 ini menceritakan seseorang yang mendapat melihat hantu setelah mendapatkan donor kornea mata.Adegan yang mencekam dan menyeramkan akan kalian banyak temukan di film yang satu ini.
  
4. Phobia/ 4Bia



Film tahun 2008 bejudul 4bia atau Phobia terbagi atas empat segmen yang masing-masing segmen ditulis dan disutradarai oleh Youngyooth Thongkonthun, Banjong Pisanthanakun, Parkpoom Wongpoom, and Paween Purijitpanya .Jika kalian ingin menyaksikan 4 cerita menyeramkan dalam 1 film horor, maka 4bia adalah sebuah pilihan yang tepat, karena benar-benar menakutkan dan dijamin membuat kalian gak berani pergi ke toilet sendiri.

5. Eye 10



Film ini digarap oleh sutradara yang sama yang memproduksi The Eye.,namun disajikan dalam cerita yang  berbeda.  Eye 10 bercerita tentang mitos cara melihat hantu dalam sepuluh cara yang berbeda.  Cara-cara  itu harus ditempuh melalui ritual yang sadis, namun juga ada beberapa cara yang terdengar lucu dan konyol.

6. Ghost Game



Film ini mengisahkan  11 peserta yang mengikuti reality show di sebuah museum yang sudah ditinggalkan.  Konon, museum ini pernah digunakan sebagai tempat pembantaian oleh tentara Khmer Merah di mana ribuan orang tak berdosa disiksa dan meninggal di sana saat perang Kamboja pada tahun 1970. Satu pemenang akan dipilih dan menerima hadiah sebesar 5 juta baht, dengan syarat mereka bisa bertahan di museum tersebut dalam jangka waktu tertentu.

7. Art of the Devil



Film ini menceritakan tentang seorang perempuan yang belajar sihir  hitam dalam upaya membalas dendam  pada pacarnya yang tidak mau bertangung jawab atas anak yang dikandungnya.Namun ternyata, perbuatan perempuan itu menuntut sebuah konsekuensi yang besar dan menimbulkan kemarahan dari para iblis yang dipanggilnya dalam ritual.

8. Laddaland



Laddaland adalah sebuah  film horor yang sangat populer di Thailand.  Kombinasi antara teror di balik kegelapan, makhluk gaib yang menyeramkan, dan darah yang menetes di mana-mana membuat film ini digemari oleh penggemar serial horor.

9. Buppah Rahtree



Film ini menceritakan tentang seorang perempuan bernama Buppah Rahtree  ,dia  adalah seorang wanita pendiam yang cerdas. Sampai akhirnya dia  jatuh cinta pada seorang pria, menjalin hubungan gelap, dan kemudian hamil di luar pernikahan.  Pria tersebut memaksanya untuk melakukan aborsi dan setelah itu meninggalkannya sendirian tanpa belas kasihan.


Setelah melakukan aborsi, Buppah jatuh sakit hingga kemudian akhrinya meninggal dunia, namun arwahnya bergentayangan untuk membalas dendam pada pacarnya yang telah membuatnya sengsara

.